Mimpi Menikah Tahun Ini, Syahrini Kapok Kenalkan Calon Suami

Mimpi Menikah Tahun Ini, Syahrini Kapok Kenalkan Calon Suami
Tribunnews/JEPRIMA
Penyanyi, Syahrini terpilih sebagai pemenang untuk kategori Penyanyi Solo Wanita Terdahsyat pada acara Dahsyatnya Awards 2014, di Hall D JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (21/1/2014) malam. Dahsyatnya Award kali ini mengambil tema Dahsyatnya Cinta Indonesia . (Tribunnews/Jeprima) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Syahrini tak pernah berhenti bermimpi. Ia percaya suatu saat, di waktu yang tepat, akan ada pria yang menikahinya. Seperti kariernya di dunia tarik suara yang sekarang menjadi kenyataan.

Dulu, ia bermimpi bisa menjadi penyanyi. Kemudian tampil di atas panggung menghibur banyak orang lewat lagu-lagunya. Kemudian mempunyai album, menancapkan eksistensinya di blantika musik Indonesia. Siapa sangka, ia telah mencapai yang dicita-citakannya.

"Aku suka mimpi kapan yah, aku di panggung, nyanyi. Tapi, sekarang semuanya nyata. Aku enggak sangka. Jadi, aku mimpi saja," ucapnya, Kamis, (10/4/2014), ditemui di kawasan Senayan, Jakarta.

"Kalau aku mimpi menikah, kalaupun tahun ini, itu cita-cita aku, amin. Dan, plus-nya lagi, ada piala, ada calonnya," lanjutnya.

Namun, Syahrini merahasiakan siapa calon suaminya. Pelantun "Kau Yang Memilih Aku" itu, enggan sesumbar untuk membeberkannya kepada awak media mengenai siapa pria yang menjadi calon suaminya. Ada kekhawatiran rencana pernikahannya alami kegagalan.

"Enggak akan saya kenalkan, kapok. Nanti saja kalau sudah sah," tandasnya.



April 10, 2014 at 08:46PM

Leave a Reply