PDIP Kembali Datangi Meja Pimpinan Sidang

PDIP Kembali Datangi Meja Pimpinan Sidang
repro metro tv/aco
Ricuh sidang Paripurna DPR RI 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA --- Setelah diskors sekitar satu jam untuk melakukan lobi, Rapat Paripurna DPR RI yang dipimpin oleh, Popong Otje Djundjunan, kembali digelar.

Perempuan 76 tahun itu lalu mengumumkan hasil lobi-lobi yang dilakukan antar pimpinan fraksi, disepakati bahwa agenda pemilihan Ketua DPR dan unsur-unsur lainnya dilanjutkan.

Sebelum agenda dilanjutkan, Abdul Qadir Karding yang merupakan anggota DPR dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), menyela dengan menyebutkan bahwa fraksi-fraksi yang tidak setuju mekanisme pemilihan Ketua DPR itu untuk didengar. Beberapa kali suara Popong

"Tolong saya diberi kesempatan, saya anggota DPR nomor 55, alangkah baiknya, teman-teman yang tidak bersepakat diberikan kesempatan," katanya.

Namun Popong pun menyela balik Karding dengan mengingatkan bahwa ia sudah mengambil keputusan, dan sudah memberi kesempatan saat lobi.

Popong akhirnya terus memaparkan alasan-alasannya, dan Karding yang umurnya jauh di bawah Popong pun tidak berkutik.

Tak berhenti di situ, seorang anggota DPR dari fraksi PKB bernama Ana Maulana, maju ke mimbar. Ia mengaku punya rekaman sidang penutupan rapat konsultasi, dan dalam pernyataan Popong, tidak disebutkan soal penutupan sidang.

Popong pun menolak hal itu, dan interaksi antara Popong dan Ana itu kemudian memicu teriakan-teriakan dari anggota DPR, dan kericuhan pun terjadi.

Suasana makin kisruh ketika sejumlah anggota DPR mendekati meja pimpinan sembari berteriak, mereka antara lain Henry Yosodiningrat, Bima Aria, Masington Pasaribu.

Tanpa pamdal turun tangan, mereka pun kembali ke mejanya masing-masing.



October 02, 2014 at 02:49AM

Leave a Reply