Kubu Prabowo-Hatta Optimis Mampu Taklukkan Bali
TRIBUNNEWS.COM, BALI - Calon presiden dari koalisi merah putih, Prabowo Subianto bakal menjalani kampanye di Bali tepatnya di lapangan Lumintang, kota Denpasar. Rencananya Prabowo akan melangsungkan orasi politiknya pukul 14.00 WITA.
Direktur Operasi Edhy Prabowo merasa yakin mampu menaklukkan Bali dalam Pilpres 2014. Meski tak mudah, ia yakin kubu Prabowo-Hatta mampu meraih hasil maksimal di Bali dan menyumbang suara yang signifikan.
"Dalam survei internal kita unggul di Bali. Bali ini penting karena posisinya strategis," kata Edhy di Bali, Sabtu (28/6/2014).
Wakil Ketua Umum Gerindra itu menuturkan, dalam sisa waktu sebelum hari pencoblosan, kubu Prabowo-Hatta akan memaksimalkan untuk menyapa masyarakat. Pihaknya juga telah memiliki program untuk menjaring para pemilih.
"Kita juga akan mengincar suara dari swing votter. Kita akan kejar itu di setiap wilayah," katanya.
- Live Report: Prabowo-Hatta Calon presiden dari koalisi merah putih Prabowo Subianto, Sabtu (28/6/2014) hari ini memanfaatkan sisa waktu kampanye untuk menyapa masyarakat Pulau Dewata.
- Live Report: Pilpres Pemerintah Tetapkan Awal Ramadan tahun 1435H Jatuh Pada Minggu 29 Juni 2014
- Live Report: Jokowi-Kalla Masyarakat adat Kutai Barat, Kalimantan Timur mendeklarasikan dukungan ke pasangan Joko Widodo dan Jusuf Kalla di tempat bersejarah Tugu Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (27/6/2014) siang.
June 28, 2014 at 01:58PM