Foto Romantis Ala Wali Kota Bandung
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Tiah SM
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG -- Ada kebiasaan unik yang dilakukan pasangan suami istri orang nomor satu di Kota Bandung Ridwan Kamil dan Atalya. Bukan hanya sekali dua kali pemandangan unik kolaborasi suami istri tapi sering terbukti dengan beberapa foto yang di tag di twitter Atalya.
Apa yang dikerjakan Emil, panggilan akrab Ridwan Kamil dan Atalya disela kesibukannya? Seperti yang terpantau Sabtu (6/12/2014) Atalya membawa kertas karton warna ukuran sekitar 40 x 40 sentimeter.
Karton tersebut bertuliskan "HBD Dwi" diserahkan Atalya ke Emil kemudian suruh memegangnya dan pret! Beberapa kali Atalya memotret Emil menggunakan androidnya. Emil pun hanya tersenyum dan kedua alisnya saat Tribun memotret aksinya itu.
Entah siapa yang diberi ucapan ketika itu, yang jelas momen ini ada di akun twitter Atalya: @ata_lia. (tsm)
December 07, 2014 at 08:55PM