Penjaga Gawang Meksiko, Jose de Jesus Corona Cedera di Laga Persahabatan
TRIBUNNEWS.COM - Kemenangan Timnas Meksiko atas Timnas Israel, dalam laga persahabatan pada Kamis (29/5/2014) pukul 02.35 WIB, ternyata dibayar dengan kekhawatiran. Soalnya penjaga gawang Meksiko, Jose de Jesus Corona, mengalami cedera dalam pertandingan tersebut.
Corona bertabrakan dengan pemain belakang Meksiko, Francisco Rodriguez, sehingga harus diganti. Untungnya cedera Corona tak parah-parah amat, sehingga Pelatih Miguel Herrera boleh tersenyum lega, dan penjaga gawang klub Cruz Azul ini masih bisa ikut skuad El Tri berlatih di Amerika Serikat. Demikian dilansir Sky Sports.
Tak ada hal lain yang perlu dikhawatirkan Herrera, karena skuadnya bermain sangat baik kemarin. El Tri masih lebih kuat dibanding lawannya, Israel. Miguel Layun mencetak 2 gol di babak pertama, dan Marco Gabian melengkapi kemenangan El Tri di menit 85.
Andres Guardado, pemain yang dipanggil terakhir untuk melengkapai skuad El Tri ke Piala Dunia 2014, memberikan asis kepada Layun, sehingga tercipta gol pertama. Pemain Bayer Leverkusen ini bermain di posisi gelandang tengah, yang tak biasa dimainkannya karena dia biasa sebagai bek tengah. Namun Guardado berusaha menjalankan tugasnya itu dengan baik.
Pertandingan di Azteca Stadium, Mexico City, itu juga menjadi pertandingan perpisahan bagi penyerang gaek, Cuauhtemoc Blanco, dari tim nasional. Striker yang sudah berusia 41 tahun itu telah menyarangkan 39 gol bagi Meksiko, di mana tiga di antaranya dibuatnya di Piala Dunia.
Baca di KORAN SUPER BALL, Jumat (30/5/2014)
May 30, 2014 at 07:48AM