Jessie J Terinspirasi Whitney Houston
TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Jessie J tidak akan pernah melupakan sosok mendiang Whitney Houston.
Pelantun "Bang Bang" itu menyebut sang diva--yang tewas mengenaskan di kamar hotel semalam sebelum Grammy Awards
2012--sebagai sumber inspirasi terbesar bagi hidupnya.
Di depan ribuan penggemar di konsernya di London, Inggris, belum lama ini, Jessie mengatakan betapa berpengaruhnya
sosok Whitney dalam karier musiknya.
"Belum pernah ada seniman yang membuatku merasa seperti ini. Aku menyanyikan lagu ini di audisi pertamaku. Lagu ini mengingatkan bahwa aku bisa bernyanyi," ujar Jessie sebelum melantukan salah satu hits milik Whitney yang berjudul "I Have Nothing".
Hal senada juga pernah terlontar dari mulutnya kepada Billboard.com Desember lalu. Penyanyi asal Inggris ini mengatakan, sosok Whitney lah yang membuatnya lebih berani dan tegas dalam berkarya.
"Aku masih menyimpan videoku saat berumur empat tahun sedang terpanah menonton aksi Whitney di tv. Dia memotivasiku untuk lebih kritis dan berani, sekaligus bernyanyi lebih lantang dan bervibra," ujar penyanyi yang lahir di Redbridge, Inggris, 26 tahun lalu itu.
Ia juga menyebut Mariah Carey, Lauryn Hill, TLC, dan Spice Girls, sebagai perempuan-perempuan yang menginspirasinya.
February 02, 2015 at 09:17AM